Sinergi Madrasah dan Orang Tua: Rapat Persiapan Perpisahan Kelas 6 MI Integral Al-Ukhuwwah

Banjang (MI Integral Al – Ukhuwwah) – MI Integral Al-Ukhuwwah menggelar rapat persiapan acara perpisahan kelas 6 pada Senin siang, 21 April 2025, bertempat di kantor madrasah. Rapat ini dihadiri langsung oleh Kepala Madrasah, Ustadzah Muhsinah, S.Pd.I, dan perwakilan orang tua murid kelas 6.

Rapat tersebut membahas berbagai hal penting untuk mendukung kelancaran acara perpisahan yang dijadwalkan akan dilaksanakan pada Sabtu, 31 Mei 2025. Agenda yang dibicarakan antara lain terkait pelaksanaan acara perpisahan, mulai dari konsep acara, lokasi, pengisi acara, hingga teknis konsumsi dan dokumentasi. Seluruh peserta rapat turut memberikan ide dan saran demi kelancaran dan kesuksesan kegiatan yang menjadi momen penting bagi para siswa kelas 6 yang akan melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya.

Ustadzah Muhsinah selaku Kepala MI Integral Al – Ukhuwwah dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif para orang tua dalam rapat ini. “Perpisahan bukan hanya seremoni, melainkan momen mengenang proses tumbuh kembang anak-anak selama enam tahun di MI Integral Al-Ukhuwwah. Kami berharap kegiatan ini menjadi kenangan indah dan bermakna bagi mereka, sekaligus menjadi bentuk syukur atas pencapaian selama belajar di madrasah,” ungkap Muhsinah saat di temui di kantor Madrasah.

Ustadzah Muhsinah juga menekankan pentingnya kerja sama antara pihak madrasah dan orang tua agar seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan lancar, tertib, dan sesuai dengan nilai-nilai pendidikan yang selama ini ditanamkan.

Sebagai tindak lanjut dari rapat ini, panitia kecil dari guru dan perwakilan orang tua akan dibentuk untuk mengkoordinasi persiapan lebih lanjut, termasuk pelatihan penampilan siswa, penyusunan rundown acara, dan penggalangan dana kegiatan.

Dengan adanya sinergi yang baik antara madrasah dan wali murid, diharapkan acara perpisahan kelas 6 MI Integral Al-Ukhuwwah nanti akan menjadi acara yang berkesan, penuh makna, dan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai Islami serta kebersamaan.

Penulis/Foto : Valynn