MTsN 1 HSU Rancang Program Bimbingan Prestasi dan Pengembangan Kompetensi PTK

Amuntai (MTsN 1 HSU) – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Hulu Sungai Utara (HSU) merancang program unggulan berupa bimbingan prestasi siswa dan peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) untuk semester genap tahun pelajaran 2025/2026. Rencana program ini dibahas dalam rapat koordinasi Tim Pengembang Kurikulum yang digelar Senin pagi (26/1/2026) di pendopo madrasah.

Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah Mujiburrahman, S.Ag., M.Pd., dengan menghadirkan seluruh Wakil Kepala Madrasah, meliputi Wakamad Kurikulum Hernayati, S.Pd., Wakamad Kesiswaan Ahmad Makky, S.Pd.I., Wakamad Humas Abd. Basid, S.Pd.I., dan Wakamad Sarana Prasarana. Hadir pula anggota Tim Pengembang Kurikulum, Ahmad Yani, S.Pd., Agustina Fatmawati, S.Pd., M.Pd., serta Saifudin selaku operator EMIS madrasah.

Agenda utama pertemuan tim pengembang kurikulum kali ini membahas pengembangan program khusus yang sejalan dengan visi madrasah untuk mencetak generasi unggul dalam prestasi akademik dan non-akademik. Program yang dirancang meliputi bimbingan intensif untuk siswa berprestasi yang akan mengikuti kompetisi sains madrasah (KSM), olimpiade mata pelajaran, serta Hari Amal Bhakti (HAB Kemenag) 2026. Selain itu, tim juga merancang program pelatihan bagi guru dalam penguasaan teknologi pembelajaran digital dan pengembangan media pembelajaran interaktif.

“Kita tidak hanya fokus pada pembelajaran reguler, tetapi juga harus mempersiapkan siswa-siswa terbaik untuk berkompetisi di tingkat yang lebih tinggi. Untuk itu, guru-guru kita pun harus terus meningkatkan kompetensi agar dapat membimbing siswa secara optimal. Program unggulan ini adalah investasi jangka panjang untuk kemajuan madrasah,” tegas Mujiburrahman.

Wakamad Kurikulum, Hernayati, menjelaskan detail program yang akan dilaksanakan. “Kami akan membentuk tim pembina khusus untuk setiap bidang lomba, seperti matematika, IPA, bahasa Arab, dan bahasa Inggris. Untuk guru, kami rencanakan workshop pembuatan media pembelajaran berbasis aplikasi, pelatihan asesmen pembelajaran, serta pendampingan penyusunan modul ajar yang inovatif. Semua program ini dijadwalkan mulai bulan Februari mendatang,” ungkapnya.

Saifudin selaku operator EMIS menyampaikan dukungan teknis untuk program tersebut. “Kami akan memfasilitasi kebutuhan data siswa berprestasi dan membuat sistem monitoring pelaksanaan bimbingan. Untuk pelatihan guru, kami siap menyiapkan perangkat teknologi seperti LCD proyektor, laptop, dan akses internet yang memadai di ruang multimedia agar pelatihan berjalan maksimal,” jelasnya.

Rapat yang berlangsung intensif selama hampir dua setengah jam ini menghasilkan roadmap pelaksanaan program unggulan yang terjadwal hingga akhir tahun pelajaran. Tim sepakat untuk segera melakukan seleksi siswa yang akan mengikuti bimbingan prestasi serta menyusun jadwal pelatihan PTK yang tidak mengganggu jam pembelajaran reguler.

Kepala Madrasah menargetkan program ini dapat menghasilkan prestasi gemilang bagi siswa di berbagai kompetisi tingkat kabupaten hingga nasional, sekaligus meningkatkan profesionalisme guru dalam mengelola pembelajaran. MTsN 1 HSU optimis dengan program unggulan ini, visi madrasah untuk menjadi lembaga pendidikan yang unggul dan berprestasi dapat segera terwujud.  (Rep/Ft: Masitah)