Rantau Karau Raya (MA Bustanul Ulum) – Dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) ke-20, MA Bustanul Ulum menggelar lomba menyanyi lagu nasyid Islami yang berlangsung meriah pada Jumat (17/10/2025) di panggung utama halaman madrasah. Kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian acara harlah yang bertujuan menggali potensi seni siswa sekaligus mempererat silaturahmi antar sekolah.
Lomba nasyid Islami tersebut diikuti oleh para siswa tingkat SMP/MTs se-Kecamatan Sungai Pandan dan Babirik. Suasana kompetisi berlangsung semarak dengan penampilan grup-grup nasyid yang memukau penonton dan dewan juri melalui harmoni vokal, kekompakan, serta penampilan kostum yang serasi.
Ketua panitia kegiatan, Siti Maimunah, menyampaikan bahwa lomba ini merupakan bentuk apresiasi terhadap bakat seni siswa yang selama ini belum banyak terekspos. “Selain pertandingan olahraga, lomba nyanyi nasyid Islami ini merupakan suatu ajang untuk mengembangkan potensi diri siswa melalui seni,” ujarnya saat ditemui di sela-sela acara.
Sementara itu, salah satu juri lomba, Nazmudin, menjelaskan bahwa penilaian tidak hanya berfokus pada kualitas vokal dan kekompakan grup, tetapi juga aspek estetika lainnya. “Banyak kriteria yang dinilai, selain keindahan vokal dan kekompakan grup, hal lain tersebut juga dari kostum yang dikenakan dan lain-lain,” ungkapnya.
Setelah melalui proses penjurian yang ketat, keluar sebagai juara pertama adalah tim dari MTsN 1 Hulu Sungai Utara (HSU), disusul oleh MTs Mu’allimin Alabio sebagai juara kedua, dan SMPN 1 Sungai Pandan di posisi ketiga.
Kegiatan ini mendapat apresiasi luas dari para guru, siswa, dan masyarakat sekitar yang turut hadir menyaksikan. Selain menjadi ajang kompetisi, lomba nasyid Islami ini juga menjadi sarana syiar nilai-nilai keislaman melalui seni suara yang menyentuh hati. (Rep/Ft : Adit)


 
													 
													