Amuntai (MAN 2 HSU) – Madrasah Aliyah Negeri 2 Hulu Sungai Utara dukung gerakan nasional “Penanaman Satu Juta Pohon Matoa” yang dilakukan oleh Kamad, Khairan Ali, Wakamad, Tenaga Pendidik dan Kependidikan serta Perwakilan dari orangtua siswa.
Dalam kegiatan ini, MAN 2 HSU menanam sebanyak 15 Pohon Matoa di lingkungan madrasah. Rabu (22/04/25).
Khairan Ali mengatakan, penanaman pohon ini merupakan gerakan nasional yang diinisiasi oleh Kementerian Agama RI yang bertepatan dengan Hari Bumi.
Khairan juga berharap dengan adanya penanaman pohon di lingkungqn madrasah, madrasah dapat lebih hijau, adem dan nyaman.
“Semoga dengan adanya penanaman pohon, lingkungan madrasah menjadi lebih hijau, adem dan nyaman sehingga madrasah menjadi tempat yang menyenangkan.” Tutupnya.