Galagah (MIN 19 HSU) – Sebagai bagian dari pembelajaran mata pelajaran fiqih, murid kelas 1 Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 19 Hulu Sungai Utara (HSU) melakukan praktik wudhu di tempat wudhu madrasah, Kamis (06/02/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan tata cara wudhu yang benar dan sebagai bagian dari pembentukan kebiasaan baik dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam kegiatan tersebut, para murid didampingi oleh tenaga pendidik, Muzaiyin Fikri, yang menjelaskan langkah demi langkah cara berwudhu yang sesuai dengan ajaran Islam. Mulai dari niat, membasuh muka, kedua tangan sampai siku, mengusap sebagian kepala, hingga membasuh kedua kaki sampai mata kaki, semua langkah diterangkan dengan sederhana agar mudah dipahami oleh murid kelas 1 yang baru memulai belajar agama.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menanamkan pemahaman dasar mengenai fiqih, khususnya wudhu, yang menjadi bagian penting dalam ibadah sehari-hari. Kami berharap dengan kegiatan ini, anak-anak bisa lebih memahami dan melaksanakan wudhu dengan baik dalam kehidupan mereka,” ujar Muzaiyin, sambil memandu kegiatan tersebut.
Murid-murid kelas 1 tampak sangat antusias dan penuh semangat saat mempraktikkan wudhu. Masing-masing diberi kesempatan untuk melakukannya secara mandiri, namun tetap diawasi oleh tenaga pendidik untuk memastikan bahwa mereka melaksanakan setiap langkah dengan benar.
MIN 19 HSU berkomitmen untuk terus memberikan pembelajaran yang menyenangkan dan bermanfaat, serta mengintegrasikan nilai-nilai agama dalam kehidupan sehari-hari murid. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya madrasah dalam mendidik generasi yang tidak hanya cerdas akademik, tetapi juga memiliki dasar moral dan spiritual yang kuat.
Penulis/Foto : Humas