Amuntai (MTsN 2 HSU) – Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Hulu Sungai Utara (HSU) Siti Lamsinah mengatakan menghadapi kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek), siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Hulu Sungai Utara (HSU) dibekali Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).
Dikatakannya, sesuai dengan program bimbingan TIK MTsN 2 HSU mentargetkan siswa harus menguasai TIK terlebih kelas IX yang tidak lama lagi akan menghadapi assessmen madrasah sesuai dengan perkembangan dan kemajuan Iptek. “Menghadapi Kemajuan Iptek ini, siswa madrasah harus dibekali dengan TIK,” katanya, Kamis (30/01/25) di ruang laboratorium komputer (Labkom).
Guru TIK MTsN 2 HSU Wardianoor menuturkan, siswa di bimbing TIK mendesain dan edit foto maupun video. Mereka cepat tanggap dan mudah menyerap materi TIK yang disampaikan, siswa juga diberikan kesempatan memperdalam materi TIK pada jam kosong. “Dengan kesungguhan TIK akan bisa dikuasai siswa,” tuturnya.
Menurutnya, siswa akan lebih banyak praktek menggunakan komputer maupun laptop, boleh membawa atau menggunakan laptop sendiri supaya lebih nyaman dan aman. “Mereka dibimbing secara klasikal, berkelompok dan perorangan agar lebih mengusai TIK dengan baik,” tukasnya.
Sementara beberapa siswa MTsN 2 HSU A. Rizky dan yang lainnya menyatakan menghadapi perkembangan dan kemajuan Iptek siswa harus bisa mengimbanginya dengan belajar TIK yang difasilitasi madrasah. “Kami harus memanfaatkannya, belajar dengan sungguh-sungguh agar dapat menguasai TIK dan menerapkannya kelak sebagai bekal masa depan yang makin modern/canggih,” pungkasnya. (Rep /Ft: Salam).