Kenali Hukum dan Jauhi Hukuman, Peserta Didik MAN 3 HSU Antusias Ikuti Program Jaksa Masuk Madrasah

Amuntai (MAN 3 HSU) – Dalam upaya mengenali hukum dan menjauhi hukuman, Peserta Didik Madrasah Aliyah Negeri 3 Hulu Sungai Utara (MAN 3 HSU) antusias mengikuti Program Jaksa Masuk Madrasah (JMM) di ruang aula MAN 2 HSU (Kamis, 17-10-2024).

Kepala MAN 3 HSU Dr. Hj. Raudlatul Munawarah, M.M mengatakan Program Jaksa Masuk Madrasah yang dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kab HSU, Kasi Penkum Kejati Kalsel, dan didampingi juga oleh Kepala MAN 2, 3, dan 5 HSU menjadikan spirit bagi kita semua untuk selalu memberikan pencegahan awal terhadap praktek pelanggaran hukum di lingkungan madrasah.”Program JMM menjadi bukti nyata bagi kita warga madrasah untuk secara aktif memperkuat  kesadaran akan kepatuhan terhadap hukum bagi peserta didik sebagai generasi muda,” ucap Hj. Raudah.

Wakamad Kesiswaan MAN 3 HSU Syaifullah, M.Ag mengajak  peserta didik yang menerima materi Program Jaksa Masuk Madrasah untuk menjadi Duta Sadar Hukum  yang nantinya berkontribusi terhadap usaha pencegahan pelanggaran tata tertib di lingkungan MAN 3 HSU.”Program Jaksa Masuk Madrasah yang diikuti oleh perwakilan peserta didik MAN 3 HSU menjadi momentum untuk membentuk Satgas Anti Bullying & Anti Pelecehan di lingkungan madrasah,” tutur Ipul.

Salah satu Peserta Didik MAN 3 HSU yang mengikuti program Jaksa Masuk Madrasah Humaira Mujiana mengaku senang dan tentunya juga bangga dapat menerima materi tentang Kenali Hukum dan Jauhi Hukuman.

“Sudah menjadi tugas kita bersama untuk selalu taat terhadap ketentuan hukum yang berlaku, semoga kita dapat konsekuen untuk memberikan kesadaran akan pentingnya mematuhi tata tertib madrasah kepada teman-teman di MAN 3 HSU,” pungkasnya. (Ref/Ft: Humas).