Amuntai (MTsN 1 HSU) – Grup Maulid Habsyi Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Hulu Sungai Utara (HSU) Al Munawwar gencar sisipkan waktu latihan sepulang sekolah demi menghasilkan performa terbaik untuk disuguhkan pada acara Peringatan Maulid Tahun 1445 H/ 2024 M hari Kamis mendatang. Selasa (24/09/2024).
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW akan digelar di MTsN 1 HSU di hari Kamis mendatang, hal tersebut mendorong grup Maulid Habsyi MTsN 1 HSU, Al Munawwar semakin bersemangat untuk melatih penampilan di setiap waktu latihan. Para siswa dari kelas VII, VIII, dan IX ikut berhadir di setiap latihan dengan didampingi oleh Abd Basid S.Pd.I selaku pelatih ektrakurikuler Maulid Habsyi.
“Alhamdulillah untuk grup Habsyi sekarang sudah lengkap kembali dengan hadirnya siswa dari kelas VII, latihan sdh kita lakukan sekitar dua munggu. Keserasian pukulan dengan vokal juga makin mantap, insyaAllah saat hari Kamis nanti kita sudah siap tampil prima.” Kata Basid.
Latihan dilakukan setiap sore di Panti Asuhan Yayasan Pembina Budi Desa Rantau Karau Raya yang berjarak tak jauh dari madrasah. Tak jarang jika ada waktu luang setelah belajar di sekolah, para siswa yang tergabung dalam tim Maulid Habsyi juga menyempatkan diri untuk menyatukan irama pukulan alat musik terbang di mushola MTsN 1 HSU.
Dilansir dari Basid, tim Habsyi MTsN 1 HSU tak boleh lengah dan harus tetap konsisten dalam meningkatkan kemampuan mereka. Hal tersebut diperlukan untuk dapat menciptakan penampilan nan apik dan rapi di acara peringatan Maulid nanti .
“Performa terbaik adalah hasil kerjasama, kerja keras seluruh anggota. Dengan banyaknya tamu undangan yang akan berhadir nanti, tentu kita harus fokus berlatih. InsyaAllah dengan rutin berlatih dan membiasakan diri untuk tampil, pada saat acara maulid Kamis ini mereka tidak akan merasa gugup lagi.” Pungkasnya. (Rep/ Ft: Masitah)