Amuntai (MTsN 1 HSU) – Pada tahap ketiga P5-PPRA (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan lil Alamin) bertema bangunlah jiwa dan raganya, siswa MTsN 1 HSU melakukan aksi Lomba Senam Kreasi P5. Seluruh siswa berpartisipasi aktif dalam kegiatan dan menciptakan gerakan-gerakan senam yang unik dan kreatif. Rabu (04/09/2024).
Bangunlah Jiwa dan raganya dipilih menjadi tema proyek P5 di MTsN 1 HSU. dalam aksinya, setelah tahap Pengenalan dan Kontekstualisasi, setiap kelas diminta untuk menampilkan hasil kreasi senam P5 yang telah mereka buat dalam pagelaran lomba senam kreasi P5. Hasil dari perlombaan tersebut nantinya akan terpilih tiga kelompok dengan kreasi senam terbaik dan akan diposting pada laman Youtube madrasah, dan untuk senam terbaik dari kelompok yang meraih juara pertama akan digunakan setiap minggu pada kegiatan rutin Jumat Sehat.
Aksi dilakukan di pendopo dengan urutan tampil adalah seluruh kelompok Putera kemudian kelompok puteri kelas VII dan VIII. Wakamad Kurikulum, Hernayati, S.Pd selaku Koordinator P5-PPRA di MTsN 1 HSU yang juga merupakan salah satu dari tiga juri penilai mengaku puas melihat seluruh kelompok yang antusias saat menampilkan hasil kreasi senam P5 dari kelompoknya.
“Setelah satu bulan pengenalan, kontekstualisasi, dan latihan akhirnya hari ini mereka tampil. Semua kelompok punya kreasi masing-masing. Bagi yang belum terpilih sangat bersedih hati, karena inti dari proyek kali ini bukanlah menang atau kalah, namun menjadikan kita sadar akan pentingnya kesehatan jiwa dan raga,” ungkap Herna selaku Wakamad Kurikulum MTsN 1 HSU.
Setelah penampilan, Kamad MTsN 1 HSU, Mujiburrahman, S.Ag ikut mengapresiasi para siswa yang telah berani berkreasi dan tampil di hadapan seluruh siswa dan dewan guru, “Tak mudah untuk menciptakan gerakan senam yang seragam kemudian tampil di depan publick. Semoga proyek P5 kali ini membawa banyak manfaat bagi kita semua,” ujarnya.
Nor Aini, siswi kelas VII A yang menjadi penampil pertama mengaku antusias dengan kegiatan P5-PPRA senam kreasi serta berharap semoga kelompok dari kelas VII A meraih juara pada pengumuman juara esok hari. “Kami sudah latihan rutin, jadi sangat senang saat tahu tampil pertama. Semoga kami menang dan gak sabar rasanya untuk proyek P5 selanjutnya.” Kata Aini.
Kegiatan Aksi Senam Kreasi P5-PPRA di MTsN 1 HSU berlangsung sukses dan penuh keseruan. Seluruh kelompok ikut berpatisipasi aktif dan tampil maksimal. Pada jam Pelajaran terakhir siswa dikumpulkan untuk melakukan evaluasi yakni evaluasi proses, produk, kerjasama tim, gotong royong dan kreativitas kelompok.(Rep:/Ft: Masitah)