Amuntai ( MTsN 6 HSU) – MTs Negeri 6 Hulu Sungai Utara mengadakan rapat tahunan untuk membentuk panitia Asesmen Nasional yang bertempat di ruang UKM, Jumat (20/8/2024)
Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah, Muhammad Ridha, diikuti oleh seluruh dewan guru dan staf Tata Usaha.
Sebelum rapat inti dimulai, beliau tidak lupa untuk memberikan arahan kepada para guru maupun tenaga kependidikan untuk selalu melaksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab. “Bapak dan ibu semua, mari kita laksanakan apa yang sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kita. Jangan sampai Mencampuradukkan antara pekerjaan dan urusan pribadi”, terangnya.
Berdasarkan hasil rapat, maka yang terpilih menjadi ketua panitia adalah Rajudin dan sekretaris Faizal. Pelaksanaan ANBK yaitu dari tanggal 9 – 12 September 2024.
Kepala madrasah berharap pada pelaksanaannya nanti panitia yang sudah ditunjuk dapat melaksanakan tugasnya dengan baik sehingga pelaksanaannya dapat berjalan dengan lancar.
“Kepada semua panitia yang sudah ditunjuk tadi agar bisa mempersiapkan segala sesuatunya melaksanakan tugasnya dengan baik. Semoga semuanya dapat berjalan dengan lancar sesuai rencana,” harapnya.
Penulis : Hj. Sri
Foto : Helmah