Amuntai (MTsN 2 HSU) – Tim Mobile Legends (ML) Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Hulu Sungai Utara (HSU) lolos ke babak semi final Mobile Legends of Crimsonenevia (Mobilivia) 2024 yang diselenggarakan Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Tanah Laut (Tala) setelah bertanding di babak penyisihan via online, Minggu (04/08/24).
Tim MTsN 2 HSU lolos ke babak semi final setelah bertanding di babak penyisihan pada Sabtu-Minggu 03 – 04 Agustus 2024 bersama dengan 32 tim SMP/MTs se-kalimantan Selatan dan Tengah (Kalselteng) dan kembali akan bertanding di babak semi final 10 Agustus 2024.
Kapala Madarasah (Kamad) Siti Lamsinah mengapresiasi kepada tim Mobilivia MTsN 2 HSU dan mengatakan persiapkan kembali tim untuk ke babak semi final. “Fokus belajar dan latihan, taktik, strategi lebih di perbaiki supaya hasilnya tidak mengecewakan,” ucapnya.
Guru pembimbing/ pendamping M. Yuliardi menuturkan tim ML akan dibimbing lebih intensif lagi untuk menghadapi lawan-lawan di babak semi final. “Tim akan lebih intensif di bimbing latihan terkait taktik dan strategi terlebih akan berhadapan dengan tim dari kabupaten/kota Kalselteng yang tentunya juga telah dipersiapkan secara matang,” tuturnya.
Sementara tim ML MTsN 2 HSU M. Raihan dan anggota tim lainnya mengungkapkan syukur dan senang dapat melaju ke babak semi final Mobilivia tahun 2024 MAN IC Tala. ”Kami senang dapat lolos ke babak semi final ini dan akan lebih fokus lagi latihan agar hasilnya tidak mengecewakan, membanggakan madrasah,” pungkas mereka.
Tim ML MTsN 2 HSU yang lolos ke babak semi final adalah tim B Dream Came true (DCT) terdiri dari: A.Rezky Aulia, Jihan Aprilia Sandy, Ahmad Raihan, Naswan Arsya Fatara, Gt. Muhammad Robby, M. Irsyad Syarif, dan Ahmad Saumi. (Rep /Ft:Salam).