Apel Pagi Jadi Ajang Pembinaan, Kepala MTsN 5 HSU Tekankan Disiplin dan Tanggung Jawab

Amuntai (MTsN 5 HSU) — MTsN 5 Hulu Sungai Utara melaksanakan apel pagi sebagai sarana pembinaan dan penguatan karakter peserta didik. Kegiatan apel pagi yang digelar di halaman madrasah ini diikuti oleh seluruh peserta didik, guru, dan tenaga kependidikan. Senin (26/01/26).

Bertindak sebagai pembina apel, Kepala MTsN 5 HSU, Rushadi menyampaikan amanat yang menekankan pentingnya disiplin dan tanggung jawab sebagai sikap dasar yang harus dimiliki peserta didik. Pesan tersebut disampaikan untuk mendukung terciptanya lingkungan madrasah yang tertib dan kondusif.

“Disiplin dan tanggung jawab merupakan kunci utama dalam membentuk karakter siswa. Disiplin harus diterapkan dalam seluruh kegiatan di madrasah, mulai dari kehadiran tepat waktu, kepatuhan terhadap tata tertib, hingga kesungguhan dalam mengikuti proses pembelajaran,” ujarnya.

Lebih lanjut, Rushadi juga mengingatkan pentingnya tanggung jawab peserta didik terhadap tugas dan kewajiban sebagai pelajar. “Setiap siswa memiliki tanggung jawab terhadap dirinya sendiri, lingkungan, serta tugas-tugas yang diberikan. Sikap bertanggung jawab akan membentuk pribadi yang mandiri dan berakhlak baik,” tambahnya.

Kegiatan apel pagi ini merupakan bagian dari pembiasaan positif yang rutin dilaksanakan di MTsN 5 HSU sebagai sarana penyampaian arahan dan pembinaan secara langsung kepada peserta didik.

Melalui pelaksanaan apel pagi, MTsN 5 HSU terus menguatkan pembinaan karakter peserta didik agar tumbuh menjadi pribadi yang disiplin, bertanggung jawab, dan siap menjalani proses pembelajaran dengan baik. (Rep/Ft:Aya)