Amuntai (MTsN 5 HSU) – MTsN 5 Hulu Utara terus berupaya membentuk generasi Qurani melalui kegiatan pembinaan tahsin bagi siswa yang belum lancar membaca Al-Qur’an. Rabu (12/11/25).
Kegiatan yang bertempat di perpustakaan madrasah ini dilaksanakan secara rutin pada waktu yang telah dijadwalkan, dengan pendampingan langsung dari guru tahsin madrasah.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an siswa dengan baik dan benar sesuai kaidah tajwid. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana pembinaan karakter religius, kedisiplinan, serta kecintaan terhadap Al-Qur’an sejak dini.
Kepala MTsN 5 HSU, Rushadi, menyampaikan bahwa kegiatan tahsin ini merupakan salah satu bentuk perhatian madrasah terhadap kemampuan dasar siswa dalam membaca Al-Qur’an.
“Kami ingin seluruh siswa mampu membaca Al-Qur’an dengan lancar dan benar. Tidak hanya sekadar kegiatan keagamaan, tapi juga sebagai pondasi karakter dan akhlak siswa di madrasah,” ujarnya.
Sementara itu, guru pembina tahsin, Siti Munajah, menuturkan bahwa pembinaan dilakukan secara bertahap sesuai kemampuan masing-masing siswa agar mereka lebih nyaman dan percaya diri dalam belajar.
“Kami berusaha menciptakan suasana belajar yang menyenangkan agar anak-anak tidak merasa terbebani. Tujuannya bukan hanya lancar membaca, tapi juga menumbuhkan rasa cinta kepada Al-Qur’an,” ungkapnya.
Melalui pembinaan tahsin, madrasah berperan aktif dalam menanamkan nilai religius sekaligus mengembangkan kemampuan dasar keagamaan siswa.
Rep/Ft : Humas

